Tempat Wisata di kota Medan dapat menjadi destinasi favoritmu selama masa liburan. Puluhan tempat wisata yang ada bisa kamu nikmati sesuai agenda liburanmu tiap tahunnya. Sambil menikmati makanan khas dan membuat list oleh-oleh di Medan, intip yuk pilihan tempat wisata di kota Medan di artikel berikut.
Maha Vihara Maitreya
Source: alltourismindonesia
Menjadi tempat ibadah umat Buddha terbesar se-Asia Tenggara, Maha Vihara Maitreya juga menjadi penanda bahwa kerukunan umat beragama di Medan terbukti memang benar adanya. Maha Vihara Maitreya dibangun sejak tahun 1991 namun baru diresmikan pada tahun 2008. Selain suasananya yang nyaman, penataan bangunan Maha Vihara Maitreya yang unik dan eksentrik serta memiliki nilai agama Buddha yang kuat dapat kamu jadikan spot foto bersama keluarga dan teman-teman. Terdapat patung Dewi Kuan Yim di Maha Vihara Maitreya yang memiliki makna akan memberikan keberuntungan yang besar. Selain patung dan bangunan dengan nilai Buddha, kamu juga dapat mengunjungi taman burung yang ada di Maha Vihara Maitreya. Taman burung ini menambah ambience di Maha Vihara Maitreya sejuk dan membuatmu btah berlama-lama di sana.
Informasi tentang Maha Vihara Maitereya
- Alamat lokasi : Komplek Perumahan Cemara Asri No. 8, Jl. Cemara Asri Boulevard Raya No.Utara, Medan Estate, Kec. Percut Sei Tuan, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara 20371
- Jam Operasional : Senin – Minggu, Pkl. 06.00 – 20.00 waktu setempat
- Jarak dari pusat kota Medan : 8,5km
The Le Hu Garden
Source: pariwisata.net
Jika kamu hobi fotografi saat liburan, The Le Hu Garden menjadi tempat yang tepat kamu kunjungi di hari libur. Danau buatan yang asalnya merupakan halaman rumah ini, memiliki spot-spot yang cocok saat kamu ingin berlibur dengan pasangan. Selain bisa berkeliling mengitari sekitar The Le Hu Garden, kamu juga bisa menyewa perahu, sesi foto pre-wedding, memancing ikan dan kegiatan edukasi bercocok tanam. Menjadi salah satu tempat wisata di kota Medan yang berjarak tempuh 45 menit dari pusat kota, The Le Hu Garden punya tiket masuk yang termasuk murah sekitar Rp10.000,- dan terdapat fasilitas umum seperti musholla dan food court. Agendakan hari liburmu di The Le Hu Garden dengan pilihan banyaknya spot menarik di sana.
Informasi tentang The Le Hu Garden
- Alamat lokasi : Jl. Pendidikan, Deli Tua Bar., Kec. Deli Tua, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara 20355
- Jam Operasional : Senin – Rabu, Jumat – Minggu, pkl. 09.00 – 18.00 waktu setempat
- Kamis, pkl. 09.00 – 17.00 WIB, waktu setempat
- Jarak dari pusat kota Medan : +/- 15km
Danau Toba
Source: dolanesia.travel
Danau Toba menjadi destinasi wisata yang tidak asing karena merupakan danau terluas dan terdalam di Indonesia. Terdapat banyak bukit barisan yang menjadi objek pemandangan indah di Danau Toba. Selain udaranya yang sejuk, Danau Toba merupakan danau hasil dari erupsi gunung berapi. Terdapat banyak penginapan yang memberikan kemudahan akses untuk berlibur ke Danau Toba. Danau Toba merupakan tempat wisata pilihan yang juga bisa kamu pakai sebagai destinasi honeymoon di Medan atau photo session pre-wedding dengan view yang cantik dan memorable. Jadikan berlibur di Danau Toba quality time mu melepas penat dari aktivitas padat sehari-harinya. Durasi perjalanan dari pusat kota Medan ke Danau Toba sekitar 1,5 jam. Tentukan akomodasi yang tepat agar perjalananmu tetap menyenangkan.
Informasi tentang Danau Toba
- Alamat lokasi : Bukit Barisan, Kabupaten Toba Samosir, Sumatera Utara
- Jam Operasional : Pagi – malam (waktu setempat)
- Jarak dari pusat kota Medan : +/- 170km
Itulah 3 tempat wisata di kota Medan yang bisa jadi next trip kamu berikutnya. Catat keperluan berliburmu agar liburanmu tetap sesuai budget dan bisa istirahat dengan maksimal.
Have a nice trip!